PWI Sulsel Target Juara Umum Porwanas X
Makassar, 23 Desember 2009
Kontingen Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Cabang Sulawesi Selatan (Sulsel) menargetkan juara umum pada Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) X di Palembang, Sumatera Selatan, 4-10 Februari 2009.
Untuk memenuhi ambisi tersebut, PWI Sulsel akan mengikuti seluruh 12 cabang olahraga yang akan dipertandingkan (bolavoli, catur, tenis meja, sepakbola, tenis, dayung, biliard, bridge, atletik, futsal, bulutangkis, dan bowling).
''Secara keseluruhan, kontingen PWI Sulsel berjumlah 130 orang atlet dan ofisial,'' kata Sekretaris Umum Panitia Porwanas PWI Sulsel, Andi Pasamangi Wawo, kepada pengelola blog PWI Sulsel, Asnawin, di Makassar, Rabu, 23 Desember 2009.
Para atlet yang berasal dari berbagai media massa tersebut telah melakukan persiapan sejak beberapa bulan lalu. Sebagian cabang olahraga menyewa pelatih yang sudah berpengalaman melatih tim profesional.
Sejak dilaksanakan pertama kali pada tahun 1982, PWI Sulsel tercatat sudah dua kali keluar sebagai juara umum, yakni pada Porwanas I Semarang Tahun 1982, dan Porwanas VII di Banjarmasin tahun 2002.
''Kami mendapat support dari Pemprov Sulsel melalui APBD (Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah) dan ini merupakan amanah,'' ungkap Pasamangi yang juga menjabat Wakil Ketua PWI Sulsel.
12 Cabang Olahraga
Dari website resmi PWI Pusat (www.pwi.or.id), yang dimuat pada Senin, 24 Agustus 2009, dijelaskan bahwa berdasarkan Keputusan Rapet Kerja SIWO PWI di Hotel Jayakarta Daira, Palembang, 13 Agustus 2009, ditetapkan Porwanas X mempertandingkan 12 cabang olahraga.
Ke-12 cabang olahraga tersebut berikut rincian nomor-nomor yang diperlombakan, sebagai berikut:
1. Atletik : 5000 m lintasan ( < 40 thn dan > 40 thn) – 2 atlet – 2 emas
2. Bilyar : Bola 9 (ganda dan perorangan) – 2 atlet - 2
3. Boling : Beregu dan perorangan (3 atlet) – 4 emas
4. Bridge : Pasangan dan Empat kawan – 2 emas
5. Bulutangkis : Beregu ( 3 pasang ganda) – 6 atlet - 1 emas
6. Bola Voli : 10 atlet – 1 emas
7. Catur : Beregu – 3 atlet – 1 emas
8. Dayung : Beregu – 2 atlet – 1 emas
9. Futsal : 7 atlet – 1 emas
10. Sepakbola : 15 atlet – 1 emas
11. Tenis meja : Beregu (3 pasang ganda) – 1 emas
12. Tenis : Beregu (3 pasang ganda) dan perorangan ganda >36 thn – 2 emas
Anugerah Olahraga, Lomba Karya Tulis, dan Foto Olahraga
Selain pertandingan olahraga, PWI Pusat juga akan memberikan Anugerah Olahraga 2009, yang penyelenggaraannya berdekatan dengan HPN, Februari 2010. Untuk itu perlu dibuat format nominasi yang dikirimkan ke SIWO PWI Cabang.
Nominasi penghargaan meliputi :
a. Atlet Terbaik – putra dan putri
b. Pelatih Terbaik
c. Pembina Terbaik
d. Pengabdi olahraga (Life time achievement)
e. Penghargaan Khusus (Sponsorship)
Untuk kriteria dan penilaian pemberian anugerah olahraga, PWI Pusat membentuk tim kecil yang terdiri atas Pengurus SIWO PWI Pusat, SIWO PWI Cabang DKI, SIWO PWI Jabar, dan SIWO PWI Sumsel.
Seminar Olahraga
PWI Pusat juga akan menyelenggarakan seminar olahraga yang melibatkan stakeholder olahraga (Menegpora, Ketua KONI Pusat dan daerah, wartawan senior) dengan tema: ''Menyelaraskan Sistem Pembinaan Olahraga Nasional.''
Hasil seminar akan direkomendasikan kepada Presiden termasuk Dekalarasi Satu Tekad Menegpora dan KONI Pusat.
SIWO Peduli Lingkungan
Para peserta Porwanas juga akan diikutkan kegiatan peduli lingkungan dengan melakukan menebar ikan dan menanam pohon.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar