Senin, 04 Mei 2015

Jangan Sampai Masyarakat Lebih Tahu Internet Dibanding Humas


Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sulsel, Zulkifli Gani Ottoh, membawakan materi pada Forum Komunikasi Kehumasan, di ruang Data kantor Gubernur Sulsel, Senin, 4 Mei 2015. Zulkifli mengimbau staf kehumasan tidak gagap teknologi. Perkembangan teknologi sekarang memaksa penyebaran informasi harus lebih cepat dan terbuka. (Foto: Dahlan Abubakar)




--------


Jangan Sampai Masyarakat Lebih Tahu Internet Dibanding Humas


Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sulsel, Zulkifli Gani Ottoh mengimbau staf kehumasan tidak gagap teknologi. Perkembangan teknologi sekarang memaksa penyebaran informasi harus lebih cepat dan terbuka.

“Jangan sampai masyarakat lebih tahu internet dibanding humas dan media,” bebernya di depan peserta Forum Komunikasi Kehumasan, di ruang Data kantor Gubernur Sulsel, Senin, 4 Mei 2015.

Meski humas terkadang dilema dalam mengatur penyebaran informasinya, namun kebenaran terkait instansi yang digawangi harus tetap tersebar ke publik.

“Karena itu, humas mesti bekerja sama dengan pers dalam penyampaian informasi pada masyarakat,” tambah pria yang telah menjabat Ketua PWI Sulsel dua periode itu.

Zulkifli menyebutkan pers tidak boleh dibenci hanya gara-gara beritanya yang bersifat mengontrol kebijakan.

“Pers terkadang dibenci dan dihujat. Namun besoknya ketika tidak ada, kehadiranya dirindukan,” tuturnya.

Dalam acara yang dihadiri para humas instansi pemerintahan se-Sulsel itu, Zulkifli menjadi salah satu narasumber diskusi. Selain dirinya, hadir pula perwakilan dari Kemenkominfo, Konsultan Public Relation, dan praktisi media.

-------------
http://fajar.co.id/fajaronline-sulsel/2015/05/04/ketua-pwi-sulsel-humas-media-harus-melek-teknologi.html


Tidak ada komentar: